Aplikasi Anti virus Android Terbaik dan Gratis

Aplikasi Anti virus Android Terbaik dan Gratis

Aplikasi anti virus sangat penting untuk menjaga keamanan data di ponsel. Jika kamu tidak memperhatikan dan memperdulikan tingkat kemanan ponselmu, itu adalah kesalahan yang harus segera diperbaiki.

Kini, segala aktivitas dapat dilakukan dengan menggunakan ponsel, mulai dari berbelanja, belajar, berinvestasi, melakukan transaksi dan lainnya. Untuk itu, menjaga keamanan data di ponsel sangatlah penting.

Untuk itu, Kami akan memberikan beberapa rekomendasi aplikasi Anti Virus untuk HP android sebagai upaya pencegahan kebocoran data pada ponsel kamu.

Berikut daftar lengkapnya.

1. AVG Anti virus Free

AVG Antivirus Free adalah aplikasi yang dapat kamu install pada ponsel atau laptopmu, seperti Anti virus Smadav. Aplikasi ini, semakin popular karena pembaharuan yang selalu mereka lakukan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para penggunanya.

AVG Anti Virus Free dilengkapi dengan fitur anti pencurian yang bertugas untuk menemukan kembali ponsel kamu yang telah dicuri, dengan mengirimkan sebuah email yang berisikan foto orang yang mencoba membuka ponsel kamu secara paksa.

Aplikasi yang telah diunduh lebih dari 100 juta ini juga dilengkapi dengan kemampuan perlindungan yang berfungsi untuk melindungi perangkatmu dari virus, content berbahaya, serta mengamankan privasi kamu dengan menyembunyikan data-data pribadi.

2. Avast Anti virus

Avast Antivirus selalu sukses menjadi antivirus tercanggih dan terpopuler karena terbukti mampu melawan virus, ransomware, malware, ancaman seketika, dan sebagainya.

Apa saja fitur yang ditawarkan oleh Avast Avast Antivirus? Pertama, mesin anti virus yang berfungsi memindai virus dan malware jenis lain. Kedua, app insight yang memberikan informasi waktu yang telah kamu gunakan di setiap aplikasi.

Ketiga, brangkas foto yang berguna untuk mengamankan foto dengan pin. Keempat, pembersih sampah yang akan membersihkan sampah yang tidak dibutuhkan.

Kelima, proteksi web untuk memblokir iklan dan tautan yang berbahaya. Terakhir, fitur keamanan WiFi yang memiliki kemampuan untuk memeriksa keamanan jaringan wifi, agar penjelajahan lebih aman.

3. Kaspersky Mobile

Kaspersky Mobile Antivirus adalah salah satu rekomendasi antivirus terbaik, Kaspersky Mobile Antivirus memberikan perlindungan yang nyata kepada para penggunanya dengan berbagai macam fitur keren yang ia miliki.

Kaspersky Mobile Antivirus akan membantu kamu dalam memindai situs berbahaya pada saat online, melakukan pembersihan, melindungi perangkat dari ancaman, serta memblokir malware, virus, spyware, ransomware, dan Trojan.

Kaspersky Mobile Antivirus juga mengunggulkan fitur yang berguna untuk melacak handphone dan melindungi informasi pemilik jika terjadi sebuah pencurian.

4. ESET Mobile Security & Anti virus

ESET Mobile Security & Antivirus adalah aplikasi anti virus berbayar, antivirus ini memberikan kesempatan untuk mendapatkan 30 hari gratis untuk mencoba semua fitur premium.

ESET Mobile Security & Antivirus memiliki kemampuan untuk melakukan pemindaian kepada semua jaringan dan perangkat untuk mendeteksi potensi kerentanan..

Berbeda dengan aplikasi lainnya dalam memberikan penawaran perlindungan dari pencurian, aplikasi ini memilih untuk memberikan informasi lokasi terakhir ketika perangkat kamu kekurangan daya, menurut ESET Mobile Security & Antivirus ini adalah langkah awal atau pertama untuk menemukan ponselmu.

Exit mobile version