Inilah 5 Brand Gaming Lokal

Menjadi seorang gamers tentunya membutuhkan yang namanya peripheral gaming untuk menunjang semua kebutuhan ketika ia sedang bermain game, seperti keyboard gaming, mouse gaming, headset gaming, mousepad gaming, dan aksesoris apapun yang harus ada berlabel gaming nya. Seperti yang kita tahu ini, bahwa biasanya aksesoris komputer yang ada embel-embel brand gaming nya sudah pasti memiliki harga yang mahal, kita sebut saja seperti merk Razer, Logitech, HyperX, dan masih banyak lagi, yang memang menurut gua pribadi brand-brand yang gua sebutkan diatas memiliki kualitas barang yang terbaik juga.

Eitss, tetapi jangan sedih dulu, karena tanpa lo sadari sebenarnya ada juga loh brand-brand gaming yang menjual peripheral gaming dengan harga yang kere hore alias murah untuk semua kalangan, dan brand-brand yang akan gua sebutkan nanti juga tentunya memiliki kualitas yang nggak kalah bagus kok, dibandingkan brand-brand yang namanya sudah papan atas, ditambah brand yang akan gua sebutkan juga kata orang-orang termasuk brand lokal. Penasaran apa sajakah brand tersebut? baca artikel ini sampai habis.

1.Rexus

Kalian sendiri sudah pasti kenal yang namanya Rexus, dan mungkin diantara kalian sudah ada yang pernah memakai aksesoris gaming dari brand satu ini? Yap, bener banget, Rexus sendiri kata orang-orang termasuk brand lokal yang dimana mereka menjual produk-produk aksesoris komputer dengan harga yang murah pula, seperti mouse gaming, keyboard gaming, keyboard mechanical, headset gaming, mousepad gaming, dan bahkan Rexus sendiri juga menjual yang namanya kursi gaming.

Gua pribadi sudah memakai produk Keyboard Mechanical dari brand Rexus dan memang gua sudah cukup puas karena mendapatkan harga barang yang murah namun soal kualitas bisa diadu dengan brand gaming yang lain, dan sampai sekarang produk yang gua beli nggak ada masalah apapun, dan hal yang gua cukup suka lagi mereka mengeluarkan produk premium khusus yang mereka namai Daxa, tetapi tentunya dengan harga yang relatif terjangkau juga.

2.Fantech

Di urutan kedua, gua sengaja memasukan yang namanya Fantech. Seinget gua brand yang satu ini juga termasuk saingan Rexus, karena setiap Rexus mengeluarkan produk terbaru maka 2 hari kemudian Fantech juga mengeluarkan produk yang sama dengan harga yang mampu bersaing.

Gua kurang begitu tahu, apakah brand Fantech sendiri termasuk brand buatan lokal atau bukan, tetapi mereka juga mengeluarkan produk-produk gaming yang kualitas nya cukup bagus dan harganya pun juga terjangkau, ditambah nama brand ini sendiri juga cukup terkenal di Indonesia. Fantech juga menjual produk yang kategorinya jauh lebih banyak dari Rexus seperti Mouse gaming, Keyboard gaming, Keyboard Mechanical, Kursi gaming, Headset gaming, bahkan mereka juga menjual yang namanya Webcam dan Microphone gaming untuk kebutuhan konten kreator pemula.

3.Digital Alliance

Digital Alliance adalah salah satu brand lokal yang namanya cukup terkenal di Indonesia, dan bahkan brand lokal yang satu ini juga termasuk pemain lama dan mereka juga terkenal dengan produk-produk nya yang murah dan berkualitas.

Brand yang satu ini juga nggak hanya mengeluarkan aksesoris gaming saja, tetapi mereka juga menjual beberapa produk untuk PC gaming. Seinget gua mereka pernah menjual yang namanya Motherboard buatan Digital Alliance itu sendiri, Graphic Card yang bukan KW, lalu Power Supply, yang dimana kalau produk Power Supply gua sendiri belum tahu seberapa bagus kualitasnya, selain itu mereka juga menjual PC rakitan yang dimana mereka sudah menjual 1 set CPU dengan spesifikasi yang berbeda dan harga yang berbeda.

4.Sades

Sades sendiri juga termasuk salah satu brand lokal yang menjual produk gaming layaknya brand Rexus, Digital Alliance, Fantech, dan kawan-kawannya. Mereka menjual yang namanya Keyboard gaming, Keyboard Mechanical, Headset Gaming, Casing untuk PC, dan masih banyak lagi yang mereka jual.

Tetapi sayangnya, entah kenapa brand dari Sades menurut gua nggak begitu banyak inovasi dari produk-produk yang mereka buat, misalnya saja mereka menjual Keyboard Mechanical yang spesifikasi dan bentuk nya biasa aja. Tetapi menurut gua kualitas dan harga dari produk yang mereka tawarkan juga mampu bersaing kok dengan brand-brand gaming lokal yang lain.

5.Armaggeddon

Armaggeddon termasuk brand gaming yang namanya menurut gua aneh dan cukup lucu, tetapi ya gua cukup suka sih dengan produk-produk yang mereka jual. Armaggeddon sendiri juga salah satu brand gaming yang menjual aksesoris gaming dengan harga yang terjangkau untuk semua kalangan, brand ini masih saudaraan dengan brand-brand lain seperti Sonicgear, Alcatroz, Audiobox, dan masih banyak lagi, karena brand tersebut masih dalam 1 perusahaan yang sama.

Armaggeddon juga menjual produk yang cukup banyak kategorinya, sama seperti Digital Alliance, mereka menjual produk-produk untuk PC seperti Monitor, PC rakitan, PSU, Fan Casing, Casing untuk PC, dan masih banyak lagi. Tetapi kalau soal produk untuk PC mereka juga menurut gua agak mengkhawatirkan, karena gua sendiri memakai monitor dari brand ini dan terjadi kerusakan yang padahal gua belinya juga belum lama, dan ini menandakan bahwa kualitas produk PC mereka juga belum begitu bagus-bagus banget, tetapi untungnya aftersales mereka cukup bagus dan monitor gua diganti dengan tipe yang baru dan gua terkena apes lagi, yang dimana monitor gua kena dot pixel satu titik. Dan Hal ini yang menurut gua sangat disayangkan dan cukup kecewa dari brand Armageddon.

Kalau kalian ingin membeli produk dari Armaggeddon ini, gua akan menyarankan kalian untuk membeli aksesoris gamingnya saja, dan jangan membeli produk untuk PC kalian karena bakalan berisiko dan juga gua malah menyarankan kalian untuk mencari brand-brand yang memang sudah bagus dalam menjual produk untuk PC.

Kesimpulan

Itulah dia brand gaming yang menjual aksesoris gaming dengan harga murah namun berkualitas. Jadi semoga dengan adanya tulisan ini kalian jadi bisa membuka pikiran kalian bahwa nggak selamanya produk gaming itu mahal, semua akan terasa terjangkau jika kalian bisa pintar-pintar memilih brand dan harga, dan jika kalian termasuk pembeli yang cerdas.