Kumpulan Link Website Aneh Yang Berada Di Internet

Kumpulan Link Website Aneh Yang Berada Di Internet
Kumpulan Link Website Aneh Yang Berada Di Internet

Link Website Aneh Yang Berada Di Internet – Pada postingan kali ini kita akan share beberapa Link website yang aneh namun wajib kalian cobain deh bagi kalian yang lagi penasaran atupun gaada kerjaan kalian bisa cobain buka salah satu link situs aneh ini Tenang saja di link website ini tidak ada hal yang Menyeramkan semuanya tampak biasa saja sih jadi mending langsung kalian coba aja

  • Pointer Pointer

Pointer Pointer adalah sebuah situs dimana anda bisa meletakkan kursor di tempat manapun yang anda inginkan, dan situs ini akan memunculkan gambar yang menunjuk ke titik kursor tersebut. Sangat keren!

pointerpointer.com

  • Cat Bounce

Cat Bounce memungkinkan anda untuk menarik kucing, dan membuatnya terpental! Anehnya, kegiatan ini menyenangkan! CAT BOUNCE!

  • BeesBeesBees

Situs ini sebenarnya hanya gif editan dari The Oprah Winfrey Show! beesbeesbees.com

  • Endless Horse

Endless Horse benar-benar sesuai namanya. Hanya terdapat seekor kuda dengan kaki panjang yang tampaknya tidak akan berakhir, tidak peduli seberapa jauh anda mencarinya ke bawah! hooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooooorse

  • Hacker Typer

Pernah ingin berpura-pura menjadi peretas? Situs ini untuk anda! Anda bisa mengetik apapun yang diinginkan dan layarnya akan menunjukkan seolah-olah anda sedang meretas komputer. Jangan khawatir, situs ini tidak benar-benar meretas kok! Hacker Typer

  • Paper Toilet

Situs ini anehnya, sangat menenangkan. Anda bisa menarik habis seluruh kertas toilet ini! collection of sébastien de ganay, paper toilet .com by rafaël rozendaal, 2006

  • Find The Invisible Cow (Menemukan sapi yang tak telrihat)

Yang ini sangat menyenangkan! Anda bisa memindahkan kursor dan akan terdengar suara mooo. Semakin keras suaranya, semakin dekat anda dengan sapi tersebut. Ketika anda di titik paling keras, anda akan menemukan sapinya! Find the Invisible Cow

  • Ship Your Enemies Glitter (Mengirimkan glitter ke musuh anda)

Jika anda memiliki musuh, maka ini cocok untuk anda! Apabila anda ingin membalasnya, anda bisa membuka situs ini dan mengirimkan glitter ke musuh anda. Mengapa glitter? Karena glitter sangat berantakan dan sulit menghapusnya dari tangan! Ship Your Enemies Glitter

  • Patience Is A Virtue (Kesabaran adalah Kebajikan)

Situs ini adalah permainan menunggu sesungguhnya. Jika anda membukanya, akan terdapat layar yang sedang loading. Saya tidak yakin apakah akan terjadi sesuatu! Patience is a virtue

  • The Useless Web (Situs yang tidak berguna)

Situs yang sangat aneh dan acak adalah situs ini! Anda bisa menekan kotak “PLEASE” dan situs ini akan membuka situs acak untuk anda. Ini cukup menyenangkan dan menarik! The Useless Web

  • This Person Does Not Exist (Orang Ini Tidak Ada)

Situs ini cukup menyeramkan. Setiap kali anda menyegarkan atau membuka kembali situs ini, sebuah gambar acak seseorang akan muncul. Anehnya, orang tersebut tidak ada. Semua fitur wajah dihasilkan dari AI (kecerdasan buatan). Kadang-kadang, anda akan melihat beberapa kesalahan di gambar tersebut, tapi seringkali, gambarnya terlihat sangat realistis! This Person Does Not Exist

Nah itulah beberapa website di internet yang berisi konten aneh namun kita juga tidak tau apa yang ada di pikiran developer web tersebut sehingga digunakan untuk membuat konten yang aneh lah menurut saya sendiri sih, Ada baiknya jika kalian share postingan ini jika dengan membacanya telah menambah sedikit pengetahuan anda Terkait website aneh yang berada di situs internet, Terima kasih

Exit mobile version